Rabu, 27 April 2011

Instrumentasi Medis

Instrumentasi medis dirancang untuk membantu dalam pemantauan, diagnosis atau pengobatan kondisi medis. Perangkat ini biasanya dirancang dengan standar keamanan yang ketat ( ya iyalh kan menyangkut nyawa seseorang, bisa melayang tu nyawa kalo ceroboh dalam pengamanan).

Ada beberapa tipe dasar:
• Peralatan Diagnostik, termasuk mesin pencitraan medis, digunakan untuk membantu dalam diagnosis. Contoh : mesin USG dan MRI, PET dan CT scanner, dan mesin x-ray.
• Terapi peralatan termasuk pompa infus, dan mesin laser medis bedah LASIK.
• Peralatan pendukung, yang digunakan untuk mempertahankan fungsi tubuh pasien. Contoh : ventilator medis, mesin anestesi, mesin jantung-paru, ECMO, dan mesin dialisis.
• Monitor medis, memungkinkan staf medis untuk mengukur keadaan medis pasien. Monitor dapat mengukur tanda vital pasien dan parameter lainnya termasuk ECG, EEG, tekanan darah, dan gas terlarut dalam darah.
• Peralatan laboratorium medis, bekerja secara otomatis atau membantu menganalisa darah, urin dan gen.
• Diagnostik Medical Equipment juga dapat digunakan di rumah untuk tujuan tertentu, misalnya untuk kontrol diabetes mellitus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar